Des 18, 2024 | 84 views
Kota Tangerang – Forum Majelis Taklim (Format) Akhlaqul Karimah Kelurahan Gebang Raya menggelar Acara Pengajian Bulanan di Aula Kantor Kelurahan Gebang Raya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Banten, Rabu (18/12/2024).
Hadir pada acara ini Penasehat Akhlaqul Karimah Kelurahan Gebang Raya Ibu Sumarni Nono Sumarno, S.IP.
(Bob Fallah)
Kemudian, Ketua Format Kelurahan Gebang Raya Ustadzah Hj. Koniatul Kodriyah, S.Pd, beserta pengurus dan Majelis Taklim yang ada di wilayah Kelurahan Gebang Raya serta Ketua RW 04 Ibu Hj. Yanni Sujito.
Bertindak sebagai Pembawa Acara/MC Ibu Tuti Nuritri.
Sambutan dari Penasehat Akhlaqul Karimah Kelurahan Gebang Raya Ibu Sumarni Nono Sumarno, S.IP.
Acara diawali dengan Zikir pagi, Yasin dan Tahlil.
Dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an yang dilantunkan oleh Ibu Neneng Hernawati dan Saritilawah oleh Ibu Hastuti Sari.
Sholawat Dustur dipimpin oleh Ibu Dewi Suci Utami.
Bertindak sebagai Penceramah/Tausiyah Sekretaris MUI Periuk KH Muhammad Yasin, S.Pd.I.
Dalam Tausiyah nya KH Muhammad Yasin, S.Pd.I menyampaikan tentang :
Dilarang Mengharapkan Kematian atau Berdoa Minta Mati.
1. Karena merasa tidak kuat atas penderitaan dan kesulitan yang bersifat jasmani.
2. Karena penyakit yang parah.
3. Karena terhimpit kemiskinan yang menyengsarakan.
4. Karena kehilangan orang-orang atau jabatan yang dicintainya.
Diperbolehkan Mengharapkan kematian :
1. Karena Kangen ingin bertemu dengan Alloh SWT seperti Nabi Yusuf A.S yang sudah berada di puncak karir.
2. Karena takut keberadaannya terus menerus di sangka buruk dan dicela yang dapat membuat fitnah agama seperti Siti Maryam Binti Imron, tidak ingin kaum nya jatuh dalam jurang kebohongan atau kedustaan.
3. Karena keadaan manusia yang sudah memprihatinkan sudah minimnya akhlak dan nilai-nilai Agama, Fitnah sudah merajalela dan tidak bisa berbuat apa – apa
Acara dihadiri 169 orang dan dimeriahkan juga dengan tampilan Qosidah/Hadroh Khoerunnisa Pimpinan Ibu Hj. Elly Herlina, M.Pd.
Acara diakhiri dengan do’a bersama, Mushofahah dan Ramah Tamah serta poto bersama.
Posted in News